MANAJEMEN
Di dunia ini terdapat berbagai macam perusahaan. Perusahaan perusahaan tersebut dapat digolongkan menjadi beragam jenis. Ada perusahaan jasa, dagang, dan perusahaan manufaktur. Tentu untuk menjalankan perusahaan tersebut diperlukan sebuah system. Sistem itu digunakan dan dijalankan sehingga pekerjaan di dalam perusahaan dapat berjalan dengan baik dan bisa mencapai goal. Terdapat beragam jenis komponen yang ada dan salah satunya adalah manajemen. Ini menjadi komponen yang penting dalam suatu perusahaan karena sifatnya yang “mengatur” jalannya perusahaan. Dengan adanya manajemen dalam suatu perusahaan, maka dapat dimungkinkan kerja suatu perusahaan akan lebih efektifdan efisien, hemat waktu dan dapat meningkatkan kualitas produk yang dihasilkan perusahaan tersebut. Namun sebenarnya apa yang dimaksud dengan manajemen dan sejal kapan manajemen itu sendiri ada ? Dilihat dari sudut pandang etimologi, terdapat beberapa itrilah yang berkaitan dengan manajemen. Dari bahasa Italia, misalny...